POJOKberita.ID,BOL-MONG__Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong),dr. Jusnan C. Mokoginta, MARS., menghadiri Sekaligus menjadi salah satu penguji Ujian skripsi mahasiswa S1 Institut Agama Islam (IAI) Kotamobagu, Bertempat di Meeting room Silagondo Hotel Sutanraja Kotamobagu, Jumat (26/07/2024).
Institut Agama Islam (IAI) Kotamobagu merupakan Perguruan Tinggi yang berada di Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur, Kota Kotamobagu, Provinsi Sulawesi Utara. Saat ini Institut Agama Islam (IAI) Kotamobagu memiliki 3 Fakultas dengan 6 Program Studi.
Nampak turut menjadi penguji Ujian Skripsi Mahasiswa IAI Kotamobagu ini antara lain, Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si., Bupati Bolaang Mongondow Timur, Sam Sachrul Mamonto, S.Sos., M.Si. dan Rektor IAI Kotamobagu, Dr. Muliadi Mokodompit, SE, SH, M.Si dan Kepala Program Studi Hukum Keluarga Islam IAI Kotamobagu, Ch Yunadi Gonibala, SE, SH, MH.
Pewarta: Arifin M