POJOKberita.ID|Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Abdul Zamad Lauma, kunjungi pasien di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bolmong Utara, Selasa (17/12/24).
Dikatakan Abdul Zamad, menjenguk warga, apalagi yang sedang sakit merupakan suatu kewajiban, baik sebagai sesama warga, apalagi sebagai wakil rakyat.
“Kita menjenguk salah satu Pimpinan DPRD Bolmong Utara yang sedang dirawat di RSUD Bolmut, memang kondisi beliau kecapean dan suda mulai membaik,” sampai Abdul Zamad.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Menjenguk warga bahkan pasien yang sedang sakit, lanjutnya, bukan hal yang pertama ia lakukan. Bahkan kesehariannya yang sering bergaul dengan masyarakat sejak sebelum menjadi seorang wakil rakyat, terus ia lakukan.
Hal ini lanjut Zamad Lauma, akan membuat kedekatan dengan warga lebih harmonis, bisa bersilaturahmi dan bisa mendapatkan informasi tentang keadaan warga di Kabupaten Bolmong Utara ini.
“Kita berharap semua wakil rakyat, kepala dinas, dan kepala daerah, tetap terus dekat dengan warga, agar keharmonisan, keselarasan dan pembangunan kesejahteraan yang kita cita-citakan cepat terwujud,” tutup Abdul Zamad Lauma Ketua Komisi III DPRD Bolmut Politisi PDI Perjuangan.
By : Amor
Editor : Doank