POJOKberita.id,BOLMUT__Wakil Bupati Bolaang Mongondow Utara Drs. Hi. Amin Lasena, M.Ap. Memimpin Apel Kerja Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara dirangkaikan dengan Peringatan HUT Satpol PP Ke-73, Satlinmas Ke-61, Pemadam Kebakaran dam Penyelamatan Ke- 104, yang bertempat di Auditorium Kantor Bupati, Senin (13/03/2023).
Dalam sambutannya Wakil Bupati menyampaikan selamat memperingati Hari Ulang Tahun Ke-73 kepada Satpol PP, Satlinmas Ke-61 serta Pemadam kebakaran dan Penyelamatan Ke-106. Semoga melalui momentum ini dapat meningkatkan kinerja dan eksistensi dari setiap jajaran Satpol PP, Satlinmas dan Pemadam Kebakaran, sehingga mampu berkiprah nyata dan dapat diandalkan dalam melaksanakan tugas-tugas pemerintahan khususnya penegakan Perda di Kabupaten Bolaang Utara.
Wakil Bupati juga berharap pada momentum perayaan HUT ini, dapat meningkatkan profesionalisme dan membangun sinergitas antara Pemerintah Pusat dan Daerah untuk mencapai tujuan wilayah tertib dan ramah investasi melalui Satpol PP, Satlinmas dan Pemadam Kebakaran yang Profesional.
Turut Hadir dalam Apel tersebut Sekretaris Daerah dr. Jusnan C. Mokoginta, MARS., Para Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, Staf Khusus Bupati, Pimpinan OPD, serta ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.
Penulis : Prokopim/Pemda
Editor : Doank