POJOKberita.ID, POHUWATO — Sehubungan dengan pelaksanaan sosialisasi Bawaslu yang di laksanakan di gedung Aula MBR yang di ikuti oleh forkopinda yang di wakili oleh Sekretaris Daerah dan jajaran senin 13/09/ 2021.
Menurut’ Iskandar Datau,Sos. Selaku Sekretaris Daerah (Sekda) menyampaikan kegiatan ini patut di laksanakan karna memerlukan kesadaran dan peran penting kepada kita masyarakat untuk perlunya pemahaman kepada mereka semua tentang pentingnya partisipasi dalam proses pelaksanaan pemilu.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saya sangat mendukung dan antusias terhadap Bawaslu yang telah menyelenggarakan kegiatan ini walaupun hanya sehari akan tetapi kegiatan ini sangat baik sekali karena menyangkut tentang partisipatif karena kegiatan ini mengajak langsung kepada kita untuk berperan aktif dalam pemantau dan pelaksanaan pemilu nantinya”ungkapnya saat di wawancara
Bukan hanya itu Iskandar, juga menambahkan sosialisasi ini jangan sampai di sini saja kedepan nantinya harus di lakukan dan di sebarkan, lakukan untuk seluruh masyarakat agar mereka memahami dan bisa bersama sama menerapkannya di kemudian hari.
“Harapan saya kita semua yang terpilih dan duduk disini untuk menerima materi dan diskusi tentang perlunya partisipatif dalam pelaksanaan pemilu nantinya baik di tingkat desa bahkan sampai ke tingkat nasional untuk dapat membawa dan memahami dengan benar apa yang di sampaikan dalam materi tersebut,”Tutup Sekertaris Daerah (Sekda) Pohuwato
(Isjan D Pojok)