Anggota Koramil Mananggu, Amankan Pemuda Berkaos Gambar Palu Arit

banner 468x60

Pojokberita.ID, Kabupaten Boalemo – Anggota Koramil Mananggu mengamankan pemuda Asal Manado yang menggunakan kaus berwarna hitam bergambar Palu Arit tengah makan disalah satu rumah makan Jln Trans Sulawesi yang ada dikecamatan mananggu Kabupaten Boalemo.08/10/2021

Dari pemeriksaan Tersebut diketahui, pemuda itu bernama sebut saja Fikly, pria Asal Manado Setelah dimintai keterangan ia pun tidak mengetahui soal simbol terlarang tersebut.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Danunit Intel Kodim Pohuwato Sufran Jaini mengungkapkan, pemuda tersebut tidak  mengetahui simbol Palu Arit tersebut, sehingga masih dilakukan pendalaman terkait  hal yang melatar belakangi pemakaian kaos tersebut.

” Kami masih melakukan pendalaman terkait hal yang melatar belakangi pemakaian kaos atau simbol terlarang itu,”Terang Sufran Jaini

Sebelumnya salah satu anggota Koramil Mananggu sebut saja Serda Mohamad Hasan menjelaskan, awalnya ia lewat dirumah makan tersebut lalu melihat salah satu  pemuda yang mengenakan kaus simbol palu arit sambil mencicipi makanan tersebut.

” Awalnya saya lewat dirumah makan linda, lalu saya kaget melihat salah pemuda yang duduk dirumah makan itu dengan menggunakan kaos Palu Arit,” Kata Serda Hasan

Menurutnya, setelah melihat simbol palu arit tersebut Pemuda asal Manado itu diamankan ke koramil Mananggu untuk dilakukan introgasi selanjutnya.

” Kemudian saya langsung  membawa pemuda yang berkaos gambar palu arit itu Asal Manado untuk dimintai keterangannya,”Ungkap Serda Hasan

(Arlan A Pojok)

Pos terkait