POJOKberita.id, MANADO — Akibat hujan lebat, Sejumlah titik di Kota Manado Sulawesi Utara, diterjang banjir. Hujan lebat mengguyur wilayah tersebut sejak Kamis (26/1/2023) malam. Pantauan media ini, Kelurahan Taas, Kecamatan Tikala, air sudah mencapai ketinggian sekitar 50 cm.
Ance, Warga Kelurahan Taas mengatakan, banjir mulai naik sejak pukul 5.30 Wita.
“Banjir dengan cepat naik dan masuk ke rumah sekitar pukul 05.30 Wita. Motor saya tidak terselamatkan. Ada gardu PLN juga sudah hampir tenggelam,” ungkap Ance seperti dikutip dari sindonews, Jumat (27/1/2023).
Sementara di Kelurahan Ternate Tanjung, air banjir sudah mulai memasuki rumah warga yang berada di bantaran sungai. Hal yang sama juga terjadi di Kelurahan Mahawu, Kelurahan Tikala, dan Kelurahan Bahu.
Sampai saat ini hujan deras masih menguyur Kota Manado. BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem di Sulawesi Utara, di mana hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang bakal berlangsung sampai pukul 10.00 Wita.(*)